Di masa pandemi seperti ini, krisis melanda hampir semua orang. Toko-toko sepi, pusat perbelanjaan tutup, dan kalaupun #newnormal telah dijalankan tidak menjamin situasi kembali seperti pasca pandemi. Para pengusaha membutuhkan solusi penjualan bagi bisnis mereka.
Karena banyak orang mengunci diri di rumah, terjadi perubahaan perilaku untuk melakukan work from home (WFH). Ini saatnya Anda mencari solusi penjualan agar meningkat di masa pandemi Covid-19 ini.
Dilansir dari Kompas, pandemi memang cukup ganas menyerang sektor kesehatan, tapi juga tak kalah ganas menyerang sektor perekonomian. Banyak pebisnis, pengusaha, dan pedagang yang gulung tikar atau tutup baik dari toko yang baru mulai, maupun toko yang sudah lama beroperasi.
Tambahan dari Kompas, pandemi Covid-19 ini telah melumpuhkan kehidupan ekonomi masyarakat Indonesia. Banyak yang kehilangan pekerjaannya sehingga berpengaruh pada pendapatan upah bahkan kehidupan sehari-harinya.
Dari Tirto, memanfaatkan teknologi dan jeli melihat kesempatan adalah beberapa kunci agar bisnis bisa terus bertahan selama pandemi Covid-19.
Bahkan jika bisnis Anda hampir tidak ada hubungannya dengan teknologi, melibatkan teknologi sedikit saja dapat menghasilkan keajaiban dalam meningkatkan penjualan Anda. Ketahui cara meningkatkan penjualan dengan teknologi disini.
Pandemi corona di Indonesia telah menyebabkan penurunan sektor ekonomi yang sangat besar. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pendapatan 84 persen pelaku Usaha Menengah Kecil (UMK) merosot di tengah pandemi virus corona. Penurunan pendapatan juga dirasakan oleh sekitar 82 persen Usaha Menengah Besar (UMB) (Eko Priyanto).
“
Ada tiga komponen terpenting dalam bisnis, yaitu waktu, energi, dan uang.
Berikut adalah 3 solusi penjualan yang bisa membantu Anda:
1. Tetap Terhubung dengan Pelanggan Anda Secara Online
Berbagai cara bisa Anda lakukan untuk dapat menjaga komunikasi dengan pelanggan Anda. Mulai dari menggunakan media sosial, media komunikasi online seperti WhatsApp, hingga terjun ke penggunaan B2B e-commerce.
Dengan begitu, Anda bisa juga memberikan fleksibilitas untuk pelanggan melihat produk Anda dimanapun dan kapanpun.
Contohnya, jika Anda bergerak di bidang bahan bangunan, pelanggan Anda terkadang akan memesan barang di hari Sabtu dan Minggu agar di hari Senin Anda sudah dapat mulai mengerjakan proyek.
Tanpa harus bertanya kepada Anda yang sedang menghabiskan waktu bersama keluarga, pelanggan Anda bisa langsung melihat daftar harga terbaru dan memesan barang melalui aplikasi LINKZ kapanpun dan dimanapun, Anda bisa menerima orderan pelanggan dalam hitungan detik.
Ketahui fitur-fitur pada aplikasi LINKZ lebih lanjut:
2. Atur Usaha Anda untuk Bangkit Berbisnis: Solusi Penjualan dan Stok Gudang
Perencanaan merupakan salah satu aspek yang kurang diprioritaskan ketika bisnis sudah mulai berjalan stabil. Dunia bisnis yang sangat dinamis membutuhkan pebisnis yang bisa cepat tanggap terhadap semua situasi yang tak terduga sekalipun.
Pandemi Covid-19 memang membuat bisnis melambat, bahkan berhenti. Ketika semua kegiatan terhenti dan melambat, gunakan waktu ini untuk fokus bukan hanya dari perencanaan bisnis dan anggaran, namun kaji kembali efisiensi dari performa jual-beli di bisnis Anda.
Sebelum membahas penjualan, deteksi stok Anda terlebih dahulu. Sediakan waktu untuk menghitung dan merapikan stok bisnis Anda. Ini saat yang tepat untuk menerapkan digitalisasi jika proses Anda masih banyak yang manual. Dengan bantuan teknologi, kini Anda dapat mendeteksi stok Anda dengan mudah tanpa ribet.
Tanpa mengetahui semua performa stok barang, Anda tidak akan bisa membuat solusi penjualan yang efektif. Dengan melacak pergerakan stok barang, Anda dapat mengetahui stok mana yang kurang laku atau belum habis terjual. Sehingga, Anda dapat menghindari stok mati atau dead stock.
Baca juga 5 Aplikasi Stok Barang di Android yang patut dicoba yang direkomendasikan oleh LINKZ.
Setelah Anda sudah mengetahui kinerja stok Anda, tinjau dan buat strategi penjualan barang-barang yang kurang populer. Anda bisa melakukan dan pastikan bisnis Anda siap untuk berkembang pesat di era new normal kemudian.
3. Dengan Solusi Penjualan Bisnis Anda Menjadi Lebih Depan Dibandingkan Kompetitor
Keunggulan kompetitif merupakan solusi penjualan yang paling utama. Inilah yang membedakan bisnis Anda dengan kompetitor. Evaluasi kembali apa yang menjadi keunggulan Anda dibandingkan pesaing, dan juga sebaliknya.
Satu hal yang menjadi poin penting dalam berbisnis di era 4.0 adalah peningkatan aspek teknologi dan digitalisasi, dimana otomasi menjadi kunci pesatnya perkembangan.
Anda perlu mengetahui bagaimana cara untuk melakukan analisa kompetitor bersama dengan tips dasar untuk memulai dan mempertahankan bisnis sukses.
Pelaku usaha juga disarankan melakukan proses automasi pada bisnisnya.
Ada tiga komponen terpenting dalam bisnis, yaitu waktu, energi, dan uang. Kebanyakan pelaku usaha memiliki uang, tetapi tidak memiliki waktu dan energi karena dihabiskan oleh pencatatan manual dan cara-cara tradisional. Hal itu biasanya menghambat perkembangan bisnis.
Maka itu, solusi penjualan yang Anda butuhkan bisa tercapai dengan aplikasi bisnis seperti LINKZ, aplikasi yang mencakup semua keperluan bisnis dari laporan keuangan, pelacakan utang piutang, dan melacak stok barang.
Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu perkembangan bisnis Anda dan meningkatkan penjualan Anda.