Cieee kemarin habis rayain imlek baru dapet Angpao yaa~
Angpao sudah menjadi tradisi tahunan setiap hari imlek. Angpao yang berwarna merah ini dianggap sebagai simbol energi, kebahagiaan dan keberuntungan.
Sebenarnya, makna dari angpao terletak pada kertasnya yang berwarna merah, bukan nilainya. Membagikan angpao merupakan cara untuk menyampaikan harapan yang baik, keberuntungan, dan berkah yang melimpah.
Oleh karena itu, bisa dibilang agak tidak sopan untuk membuka angpao di depan orang yang memberikannya.
Jika Anda bingung ingin menggunakan angpao imlek untuk apa, Anda bisa gunakan untuk modal usaha dan investasi.
Namun, Anda perlu memastikan bahwa Anda tidak memiliki utang. Jika Anda memiliki cicilan, segera lunasi terlebih dahulu sebelum Anda melakukan alokasi dana untuk modal usaha maupun investasi.
Mengapa demikian? Anda harus memahami bahwa membuka usaha dan investasi memiliki risiko, karena kedua hal ini tidak menjamin keuntungan yang lancar.
Segera hentikan utang yang bersifat konsumtif dari kartu kredit atau pinjaman online karena adanya riba atau bunga.
1. Modal Usaha dari Angpao Imlek
Menurut KBBI, modal adalah barang yang digunakan sebagai dasar atau bekal untuk bekerja (berjuang dan sebagainya. Modal dapat berbentuk uang, bangunan, mesin, dan lain-lain.
Jika Anda ingin membuka bisnis, modal yang digunakan akan berpengaruh pada jenis usaha yang akan dijalani.
Usaha dengan modal kecil bisa menjadi usaha sampingan, apalagi di era pandemi ini. Jika Anda sudah mengeluarkan modal yang besar, sebaiknya Anda fokus pada bisnis tersebut.
Menurut Lifepal, Anda dapat menjalani bisnis dengan modal mulai dari tiga juta rupiah.
Jika Anda memiliki uang modal kurang dari tiga juta rupiah, Anda bisa mulai dari satu juta rupiah. Jika Anda ingin memaksimalkan uang modal, Anda bisa mulai dari sepuluh juta rupiah.
Mengapa Anda perlu menjalankan bisnis? Karena harga kebutuhan pokok dan lainnya terus naik. Hal ini juga belum tentu sebanding dengan gaya hidup meskipun masih dalam tahap yang sederhana.
Dengan adanya uang kecil-kecilan dari angpao, Anda bisa membangun bisnis dengan keuntungan yang maksimal loh!
Untuk memaksimalkan bisnis di Indonesia dengan modal minim, Anda bisa baca artikel berikut.
Sependapat dengan Katadata, contoh bisnis dengan modal minim adalah dropshipper.
Anda hanya cukup mempunyai smartphone dan jaringan internet. Bisnis model dropship adalah bisnis yang tidak memerlukan modal dan gudang untuk berjalan namun Anda bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal.
Jika Anda ingin menjalankan bisnis dropship, Anda perlu baca artikel berikut ini agar bisnis dropship yang Anda jalankan bisa lebih mantap!
Anda juga dapat menjalankan usaha yang belum banyak pesaingnya. Anda bisa baca di pikiran rakyat.
Untuk mencari tahu usaha apa yang belum banyak pesaingnya, Anda perlu berinovasi dan berkreasi sesuai yang dibutuhkan pasar. Hal ini berkaitan dengan konsep ekonomi kreatif.
Kreativitas adalah kemampuan untuk mencipta; daya cipta. Kreativitas dapat berupa ide, bisnis, metode pengerjaan, menjalin hubungan dengan pihak lain, dan lainnya.
Jadi, mana yang lebih penting? Modal atau kreativitas?
Sebenarnya, keduanya sama pentingnya. Namun, Anda harus melihat kegunaannya dalam jangka panjang dan juga simbiosisnya.
Jika tidak ada kreativitas namun ada modal, apakah bisnis saya dapat berjalan? Atau jika tidak ada modal namun ada kreativitas, apakah bisnis saya dapat berjalan?
Jika tidak ada modal namun ada kreativitas, Anda dapat mencari uang dengan kreativitas yang nanti untuk dijadikan modal. Jika tidak ada kreativitas namun ada modal, Anda dapat mempekerjakan sumber daya manusia yang kreatif dan memilihnya dengan bijak.
Hal ini kurang baik karena Anda sebagai kepala harus mengerti produk Anda secara total, yang mana akan memperhambat perkembangan diri dan perusahaan.
Pada dasarnya, manusia diciptakan untuk mempunyai pemikiran yang kreatif dan inovatif. Namun, tidak semua orang mengasahnya dan mengembangkannya. Bisa juga pikiran diasah berdasarkan minat dan bakat (bukan bisnis).
Dilansir dari Kumparan, Anda harus mengetahui apa tujuan Anda untuk menjadi pebisnis. Berikut adalah tujuan umum dari pebisnis dalam bukunya yang berjudul Kewirausahaan (Dasar dan Konsep) oleh Anang Firmansyah dan Anita Roosmawarni.
- Berusaha dan bertekad meningkatkan jumlah para wirausaha yang baik dengan kata lain ikut serta dalam mendidik manusia manusia calon wirausaha untuk membangun jaringan bisnis yang lebih baik.
- Mewujudkan kemampuan para wirausaha untuk meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat dan negaranya.
- Ikut serta dalam menumbuhkan dan mengembangkan kesadaran serta orientasi kewirausahaan yang kokoh.
- Menyebarluaskan dan membuat budaya ciri-ciri kewirausahaan disekitarnya terutama dalam masyarakat.
- Mengembangkan dalam bentuk inovasi dan kreatifitas agar tercipta dinamika dalam kewirausahaan atau dunia bisnis sehingga kemakmuran dapat tercapai.
Jika Anda sudah memutuskan ingin membangun bisnis, baca 5 rahasia sukses jalani bisnis online rumahan yang sedang populer dijalankan karena mudah namun bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal.
Tapi, saya tidak pernah membangun bisnis nih. Apa yang harus saya lakukan? Bagaimana caranya?
Jangan khawatir, kami memberikan panduan langkah dasar untuk memulai bisnis agar dapat sukses hingga jangka panjang.
Berikut adalah 6 langkah dasar untuk memulai bisnis sukses:
- Mencari ide-ide bisnis yang berpeluang mencapai bisnis sukses
- Perencanaan bisnis untuk mencapai bisnis sukses
- Riset pasar untuk mengetahui keadaan pasar
- Analisa SWOT untuk mengetahui kondisi bisnis Anda
- Analisa kompetitor untuk mengetahui strategi kompetitor
- Menghitung anggaran untuk mengurangi pengeluaran dan lebih hemat
Baca selengkapnya di artikel berikut ini.
Sekarang, proses jalannya bisnis sangat dipermudah oleh bantuan teknologi. Penjualan Anda dapat meningkat dan bisnis Anda dapat bertumbuh.
Mengapa bisnis Anda perlu beralih ke teknologi berupa sistem cloud? Karena server tradisional tidak lagi menjanjikan.
Sebagai jawaban dari ketatnya persaingan bisnis, semua usaha perlu beralih ke ranah digital agar bisnis Anda tidak tertinggal maupun terbelakang.
Salah satu aplikasi yang dapat membantu berjalannya bisnis Anda adalah LINKZ.
Mengapa LINKZ? Karena semua fitur bisnis yang Anda butuhkan ada disini, maka dari itu LINKZ disebut sebagai aplikasi bisnis all-in-one.
Ketahui fitur-fitur pada aplikasi LINKZ lebih lanjut:
Untuk mengunduh LINKZ, Anda bisa klik disini.
2. Investasi Angpao Imlek
Dari Otoritas Jasa Keuangan, pembangunan ekonomi akan berjalan lancar jika disertai dengan administrasi yang baik dalam pengelolaan keuangan yang dilakukan atas dana yang dihimpun.
Perencanaan keuangan (financial planning) sangat penting untuk dilakukan oleh semua orang, lebih cepat lebih baik.
Saat ini, konten perencanaan keuangan dan investasi sudah sangat banyak tersebar di berbagai media, mulai dari media massa, industri jasa keuangan, jasa perencanaan keuangan atau financial planner.
Semua orang sudah tahu bahwa pada umumnya guna perencanaan keuangan yang nyata adalah untuk membeli rumah dan mobil dengan cicilan seperti kredit kepemilikan rumah (KPR) dan uang kartu kredit.
Perencanaan keuangan terbagi menjadi tiga bagian besar, yaitu dana darurat, dana kebutuhan, dan dana pensiun.
a. Dana Darurat
Dana darurat adalah dana yang disimpan untuk keadaan darurat, baik itu kecelakaan, kerusakan rumah, atau ketika terjadi Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) secara mendadak (OJK).
Kenapa harus mempunyai dana darurat? Ditulis di Otoritas Jasa Keuangan, manfaat dana darurat adalah sebagai berikut:
- Tidak kebingungan mencari uang dalam jumlah besar.
- Dapat menjadi jalan keluar ketika ada penawaran atau kesempatan langka yang membutuhkan dana dalam waktu singkat, misalnya penawaran properti.
- Dana investasi tidak hancur secara perlahan-lahan.
- Dana cadangan untuk antisipasi kerugian sehingga tidak perlu menggadai atau meminjam uang.
- Dana darurat membuat hidup menjadi lebih tenang dan terjamin.
Investasi yang termasuk dana darurat adalah asuransi jiwa dan kesehatan seperti BPJS.
Perhitungan untuk berapa besar dana darurat yang perlu dipersiapkan adalah 3-6 kali penghasilan yang dimiliki oleh seseorang yang masih lajang, dan 6-12 kali penghasilan yang dimiliki oleh seseorang yang sudah mempunyai keluarga.
Hal ini dapat dilakukan dengan cara alokasi dana dari penghasilan misalnya sebesar 10%-15% per bulan selama 1 tahun ke depan. Selain menyisihkan, hitung rata-rata pengeluaran bulanan untuk mendapatkan jumlah dana darurat yang tepat.
Dana darurat harus dipisahkan dari dana investasi atau tabungan jangka pendek yang dimiliki. Tempat penyimpanan dana darurat harus aman dari risiko fluktuasi jangka pendek, risiko kegagalan yang rendah, mudah diakses, dan mudah dicairkan.
b. Dana Kebutuhan
Dana kebutuhan adalah dana yang dibutuhkan saat ini dan untuk masa depan. Hal ini dapat diraih dengan cara investasi.
Menurut KBBI, investasi adalah penanaman uang atau modal dalam suatu perusahaan atau proyek untuk tujuan memperoleh keuntungan.
Dikutip dari Kamus Tokopedia, investasi adalah aktivitas menempatkan modal berupa uang atau aset berharga dalam suatu pihak atau lembaga dengan harapan pemodal atau investor akan mendapatkan keuntungan.
Tujuan investasi adalah sebagai berikut:
- Meningkatkan Aset
Investasi properti seperti pembelian tanah, apartemen, atau rumah yang harganya akan naik. - Memenuhi Kebutuhan di Masa Depan
Karena banyak kebutuhan yang tidak terduga di masa depan, investasi sangat tepat sebagai sarana pemenuhan kebutuhan yang menunjang masa depan. - Gaya Hidup Hemat
Seseorang akan mencoba hidup hemat untuk tetap berinvestasi, yang membuat orang tersebut akan menghindari untuk membeli hal-hal tidak penting. - Menghindari Utang
Orang-orang yang memiliki komitmen investasi akan menghindari utang dan lebih memilih untuk memperbaiki keadaan ekonomi. - Mendapatkan penghasilan tetap
Berguna untuk mengembangkan usaha dan mendapatkan jaminan dalam bisnis, serta mengurangi tekanan inflasi.
Jenis investasi dibagi berdasarkan jangka waktu, yaitu:
- Investasi jangka pendek.
Keuntungan yang didapat dari investasi jangka pendek adalah kurang dari tiga tahun dan dapat langsung dikonversikan. Namun, return yang diberikan lebih kecil sehingga cocok untuk memenuhi kebutuhan dalam waktu dekat. Contohnya adalah obligasi jangka pendek, pasar saham, sertifikat deposito. - Investasi jangka panjang
Keuntungan yang didapat dari investasi jangka panjang adalah lebh dari tiga tahun, dan hasilnya dapat dinikmati hasil dari investasi ini dalam lima tahun, belasan tahun, hingga puluhan tahun yang akan datang. Return yang diberikan lebih besar. Contohnya adalah investasi saham dan investasi emas.
c. Dana Pensiun
Dalam KBBI, dana pensiun adalah dana yang keuangannya diperoleh dari iuran tetap para peserta ditambah penghasilan perusahaan yang disisihkan dan para peserta berhak memperoleh bagian keuntungan itu setelah pensiun.
Menurut OJK, dana pensiun adalah dana yang dihimpun oleh suatu perusahaan atau serikat pekerja atau badan usaha milik pemerintah atau organisasi lain yang bertujuan untuk membuat cadangan dana sebagai pembayaran pensiun bagi pegawainya yang telah memasuki masa pensiun (pension fund).
Biasanya, seseorang yang ingin pensiun dari pekerjaan akan mendapatkan dana yang dikumpulkan oleh perusahaan sebagai haknya,
Dari Kompas, dana pensiun yang dibutuhkan sangatlah besar, maka itu dana disiapkan dari jauh-jauh hari. Anda tidak akan khawatir lagi tentang masalah finansial waktu Anda sudah tua.
Manfaat dana pensiun pada umumnya adalah memberikan jaminan di usia pensiun atau saat usia tak lagi produktif untuk bekerja.
Kenapa harus mempunyai dana pensiun? Ditulis di Otoritas Jasa Keuangan, manfaat dana pensiun adalah sebagai berikut:
- Dana darurat membuat hidup menjadi lebih tenang dan terjamin.
- Penyambung hidup di masa tua atau sebagai bekal pensiun.
- Pengeluaran untuk modal usaha di masa pensiun.
- Mendapat jaminan terhadap masa pensiun karena tetap memiliki penghasilan.
Jadi, sudahkah Anda memutuskan untuk menggunakan Angpao Anda untuk apa?
Apapun pilihannya, kami doakan yang terbaik untuk Anda. Semoga artikel ini bermanfaat